PERAN KEPEMIMPINAN DALAM MEMBUDAYAKAN BAHASA IBU PADA SD NEGERI 014 TANJUNGPINANG TIMUR
Abstract
Peran kepemimpinan kepala sekolah merupakan faktor penting bagi keberhasilan lembaga pendidikan dalam mencapai tujuan pendidikan nasional khususnya pembelajaran. Tujuan penelitian ini mengungkapkan peran kepemimpinan kepala sekolah dalam membudayakan bahasa Indonesia pada SD Negeri 014 Tanjungpinang Timur. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Jenis data yang digunakan adalah data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan studi pustaka. Untuk populasi dalam penelitian ini adalah warga sekolah SD Negeri 014 Tanjungpinang Timur. Teknik analisis data yang digunakan menggunakan analisis deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa peran kepemimpinan kepala sekolah dalam membudayakan bahasa Indonesia pada SD Negeri 014 Tanjungpinang Timur sudah terlaksana, dibuktikan dengan setiap hari dalam proses belajar guru dan siswa wajib menggunakan bahasa Indoneisa dalam proses pembelajaranbaik secara lisan maupun tulisan. Setiap hari selasa sampai dengan kamis sebelum memulai proses belajar mengajar, sekolah selalu mengadakan kegiatan seperti melatih siswa dalam berpuisi, berpantun, dan membacakan gurindam dua belas. Kesimpulan penelitian ini, peran kepemimpinan kepala sekolah sebagai seorang pemimpin dalam membudayakan bahasa Indonesia pada SD Negeri 014 Tanjungpinang Timur beliau selalu mengarahkan dan mengambil tindakan sesuai dengan program sekolah.